Situs Komisi KKI (Karya Kepausan Indonesia) dan SEKAMI (Serikat Kepausan Anak dan Remaja Misioner) Keuskupan Sanggau, Kalimantan Barat.
1 Februari 2025
Seorang anak kecil menyambut Uskup Sanggau, Mgr. Valentinus Saeng, CP dengan gesture high five…
Mgr. Valentinus Saeng, CP mengadakan kunjungan kanonik ke Kuasi Paroki PT. Erna hari Sabtu, 1 Februari 2025. Ikut bersama rombongan Bapak Uskup adalah RD. Richardus Riadi (VikJen), RD. Leonardus Kupit (Ekonom), RP. Julius Lingga, OFMCap (Sekretaris), RD. Albert Yance (Yayasan Badan Karya Keuskupan Sanggau), RD. Severyanus Ferry (Pastor Paroki Lintang), RP. Marianus Krispinus Sihabit, CP (Pastor Paroki Nanga Taman), RP. Vitus Modestus Hari, SVD (Pastor Paroki Meliau/Deken), RD. Petrus Sumardi (Deken), RD. John Eddi (Ketua Unio), dan RD. Agustinus Rian (Mewakili Dekenat Sekadau).
Di dermaga, panitia menyambut rombongan Bapak Uskup. Umat berbaris dari dermaga sampai di depan Gereja Maria Mater Dei, Gereja Kuasi Paroki PT. Erna.
Ritual Pancung Buluh Muda dilaksanakan di gerbang Gereja Maria Mater Dei. Para penari kemudian mengiringi proses Bapa Uskup, rombongan, dan umat memasuki gereja untuk membuka kunjungan kanonik dengan adorasi Sakramen Maha Kudus.
Sesudah adorasi Sakramen Maha Kudus, RD. Bartolomeus Suarman (Pastor Kuasi Paroki PT. Erna) menyambut kedatangan Uskup Keuskupan Sanggau, Mgr. Valentinus Saeng, CP dan rombongan dan kemudian menyilakan Bapak Uskup menjelaskan arti dan tujuan kunjungan kanonik. Dua pertemuan dilaksanakan dalam kunjungan kanonik ini: